Thursday, November 29, 2018

Setting Encoding NVR Uniview




Hallo sahabat blogger dan kesatria CCTV yang ada dimanapun, setelah lama gak update kali ini saya akan berbagi tentang cara setting encoding NVR Uniview. Mungkin banyak sahabat sekalian yang udah menguasainya tapi gak ada salahnya saya akan menjelaskannya buat teman-teman yang baru pertama kali menggunakan perangkat keluaran dari brand china ini. Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan :


 
Login 



Setup


Storage Mode
Settingan ini menentukan mode apa yang mau di record oleh si NVR, Main stream atau Substream. Namun biasanya selalu menggunakan Main stream.


Video Compression
Dengan kompresi H.265 maka dapat menekan penggunaan HDD dan Bandwidth tanpa mengurangi hasil gambar si kamera.


Frame Rate
Untuk Frame Rate bisa disesuaikan, namun kebanyakan orang menggunakan 15fps


U-Code
Pada brand uniview ada pilihan Ucode yang berguna untuk lebih menekan Bit rate sehingga penggunaan HDD dan Bandwidth semakin kecil akan tetapi gambar tetap stabil


Sub Stream
Tidak banyak yang disetting untuk Sub Stream, hanya cukup ubah video compression menjadi H.265


Copy Settingan
Setelah selesai semua settingan, lakukan copy ke kamera lainnya agar memiliki settingan yang sama dengan kamera yang sudah di setup sebelumnya. 


Seperti itulah settingan Basic yang biasa dilakukan dalam NVR, settingan ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda masing-masing. Dan settingan yang saya lakukan ini melalui webpage atau menggunakan laptop/pc, tapi anda juga dapat melakukannya dari GUI atau Monitor secara langsung. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment